BREAKING NEWS - Berkunjung Ke Sinka Zoo, Warga Sambas Diterkam Buaya

Sebarkan:

Foto: Ilustrasi gambar buaya.

Ninemedia.id,. SINGKAWANG - Nasib malang menimpa Ilham (43) Warga Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas. Pasalnya Ia disambar buaya saat hendak mencuci tangan hingga tangan kanannya putus.

Kejadian itu bermula saat Dirinya membawa penumpang dan mengganti ban di Sinka Zoo, Tanjung Bajau, Kota Singkawang pada Kamis 09 Juni 2022 sekitar pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Viral ! Turis Asing Asal Australia Pergi Ke Pesta Pernikahan Warga Sambas

Baca Juga: Hadiri Wisuda PAUD, Bupati Sambas Salut Siswa Hapal 37 Surah Usia Enam Tahun

Setelah mengganti ban, Ia hendak mencuci tangan di sebuah kolam yang terlihat kosong. Namun, saat memasukkan tangan ke kolam tersebut, korban langsung ditarik ke dalam air dan korban berputar-putar.

Namun, masih bernasib baik korban berhasil selamat dan buaya akhirnya melepaskan gigitannya. 

BACA JUGA - Breaking News: Warga Menukung, Kabupaten Melawi di Temukan Meninggal Gantung Diri

Baca Juga: Jeruk Sambas Terancam Punah Karena Tidak Dapat Pupuk Subsidi

“Saat itu saya tak tahu ada buaya, karena tak ada plang langsung saya mencuci tangan saja,” ujar Ilham korban gigitan buaya saat di jumpai Wartwan di IGD RSUD Abdul Aziz Singkawang.

Saat ini, Ilham masih dirawat di IGD RSUD dr Abdul Aziz Singkawang. (ANT)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini